Soal UAS Psikolinguistik PBSI 2015

1. Proses produksi ujaran bermula dari proses mental (tahap-tahap ketika orang akan berujar; intangible) dan berakhir pada tindakan motorik (tangible). Jelaskan dengan rinci.
   -Proses mental (intangible) yaitu tahap dimana seseorang memiliki persiapan sebelum berujar atau proses produksi ujarannya belum dapat didengar oleh pendengarnya. Tahap persiapannya meliputi penyiapan makna apa yang akan diucapkan, penyiapan tata bahasa untuk struktur kalimat yang akan diucapkan, penyiapan morfem untuk kalimat yang akan diucapkan dan penyiapan bunyi untuk unit-unit yang akan diucapkan.
   - Tindakan motorik (tangible) yaitu tindak ujaran yang sudah dapat didengar oleh pendengarnya atau proses produksi ujaranya berada pada organ dalam mengartikulasikan, menggetarkan pita suara, menghembuskan nafas dan kegiatan lain untuk mengucapkan bunyi yang bermakna.
2. Anak akan menguasai huruf vokal [a] terlebih dahulu dikarenakan dua hal:
1) Pengucapan huruf vokal [a] ini terjadi pada rongga mulut bagian belakang dan anak tidak memerlukan tekanan dalam mengucapkan bunyi ini.
2) Setiap anak sudah menguasai huruf vokal [a] ini sejak mereka masih bayi yang baru keluar dari kandungan ibunya. Maka tidak heran huruf vokal ini lebih dikuasai anak dibanding huruf vokal lainnya yaitu [i], [u], [e], [o].

Sumber: http://nindy-myblogger.blogspot.com/2013/01/1.html

Belum ada Komentar untuk "Soal UAS Psikolinguistik PBSI 2015"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel